CONNECTED!

51% ekonomi indonesia bergantung kepada UKM (usaha kecil menengah). Maka tak heran bak jamur di musim hujan bertebaran para pelaku usaha dimana-mana.

Bertepatan dengan hari ini, hari Minggu. Bersama Ibu saya sarapan di Lapangan Blang Padang, Banda Aceh. Sambil ditemani semangkuk bubur ayam, saya memandangi sekeliling. Dipinggiran track jogging berhamburan pengusaha. Mulai menjual aneka makanan, jilbab, pulsa, roti, sepeda motor, sampai penjualan mobil bekas dipinggir jalan di pasar dadakan pagi itu. it's Amazing.

Disela sarapan, Blackberry saya juga nge'beep'. Rekan saya mempromosikan menu baru buatan istrinya: Mini Macaroni. Dengan ukuran yang tidak terlalu kecil, dan harga yang lebih terjangkau. Benar-benar dinamis pergulatan bisnis saat ini. Semua kanal promosi dijejali.

Saya juga sedang menggiati 'KIOS Online' saya. Berusaha menjadi unique di dunia maya. Dengan percaya diri saya mencoba blog gratisan: http://kopiluwakgayo.blogspot.com

Meminjam istilah @hermawan_k bahwa dunia semakin CONNECTED! Mata rantai distribusi bisa dilewati. Produsen berperan sebagai distributor, bahkan tak menutup kemungkinan, konsumen berubah menjadi produsen. Ditambah lagi pertumbuhan penggunaan smartphone di Indonesia. Social technology akan semakin mudah di akses, yang akan membuahkan social network.

Teknologi kini menjadi kanal bagi bisnis. Manfaatkanlah! [] Admin KOPI LUWAK GAYO

***
Extracted by wild luwak. we produce the high quality luwak coffee. we serve the stock in scarcity. for order call: +62 852 14865630
Blackberry pin: 292cd91c
Powered by Telkomsel BlackBerry®

No comments:

Post a Comment