25 September

25 September menjadi hari yang ini istimewa. Tak hanya bagi Ibnu Hasim, Adam, dan keluarga mereka. Hari ini adalah hari yang istimewa bagi masyarakat Gayo Lues.

Aral melintang. Berbagai delik telah dilakukan. Berita kecurangan, demonstrasi yang mengarah kepada anarkisme yang membawa petaka untuk beberapa kantor kecamatan. Baru kali itu saya pribadi melihat seberingas itu 'urang gayo' yang selama ini sangat ramah, toleran dan terbuka.

Pasukan khusus bersebo dari Polda Aceh juga tak tinggal diam. Instruksi penangkapan para aktor anarkis mulai dilancarkan. Beberapa saudara kita lantas diboyong ke Banda Aceh untuk dimintai keterangan. Sampai pada gugatan salah satu kandidat pilkada gayo lues ke Mahkamah Konstitusi yang justru kembali mementahkan gugatan tersebut. Amar putusan itu mengeluarkan Ibnu Hasim - Adam sebagai pemenang pilkada.



Masih jauh dari pelantikan. Berbagai isu beredar. Mulai dari pembatalan Ibnu Hasim sebagai kandidat pilkada yang dituduh terlibat korupsi. Bahkan tak tanggung-tanggung, Gubernur Aceh, dr. Zaini Abdullah melaporkan Ibnu ke KPK dengan laporan resmi.

Sampai dipenghujung hari ini. Gayo Lues mendapat pemimpinnya yang baru. Puluhan, bahkan ratusan bouqote (papan bunga) berbaris. Keluarga pemenang pilkada turut bersuka ria. Bahkan semua masyarakat (menurut saya) patut bergembira dengan pelantikan yang akan dilaksanakan 25 September ini.

Gayo Lues akan memiliki Bupati defenitif. Semua program kedinasan juga menanti. Juga paket proyek yang dinanti oleh tim sukses dengan dalih balas budi atau bukan. Yang penting roda pemerintahan harus berjalan seperti biasa.

"Selamat Pak Ibnu..." Bersit saya dalam hati.

***
Gayo Luwak Coffee - Extracted by wild luwak. we produce the high quality luwak coffee. we serve the stock in scarcity. for order call: +62 852 14865630
Blackberry pin: 292cd91c

Foto: gladiresik pelantikan bupati. 240912
Powered by Telkomsel BlackBerry®

No comments:

Post a Comment